Walikota Makassar Ilham Arief Sirajuddin menilai kurangnya peran serta
masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan menjadi poin penting
dalam kegagalan kota Makassar meraih Piala Adipura tahun 2012 ini.
Setelah tahun lalu Makassar berhasil meraih piagam adipura, tahun ini
malah mengalami kemunduran. Hal ini dinyatakan Ilham saat menggelar jumpa
pers di hotel Clarion, Senin 3 juni.
"Berbagai program kebersihan telah kita lakukan, bahkan banyak
diantaranya adalah terobosan misalnya Makassar Green n Clean, di awal
masa jabatan saya ada gerakan Makassar Bersih, namun harus diakui
tingkat kesadaran masyarakat yang jadi kunci kberhasilan" kata Ilham.
Dalam kesempatan jumpa pers itu, walikota yang didampingi kadis
kebersihan, kadis LH, kadis kesehatan, kadis PU, lebih lanjut
menyatakan kegagalan tahun ini harus menjadi cambuk untuk bekerja lebih baik lagi.
"Orientasi kita tidak pada penghargaan, karena tanpa
embel2 phargaan pun kita terus berupaya untuk meningkatkan kesadaran
masyarakat. Kita selama ini cenderung berharap pd phargaan hingga bila
itu telah tercapai kita sudah merasa puas" kata Ilham.
Untuk itu, Ilham meminta agar segenap warga masyarakat makassar untuk
bersinergi dan mau bahu membahu dengan pemerintah untuk berjuang lagi
di tahun-tahun mendatang.
"Kebersihan itu menyangkut sikap hidup, ini yg harus ditekankan. Bukan
hanya sebatas penghargaan tapi bagaimana kita menumbuhkan kesadaran
masyarakat untuk menjadikan kebersihan diri dan lingkungan menjadi
gaya hidup. Ini esensi dari Adipura yang kita ingin capai" ujar Ilham.
Walikota dua periode ini lalu melanjutkan jumpa pers tersebut, dengan
melakukan touring kebersihan bersama sejumlah pewarta kota Makassar.
Kegiatan yang dilakukan dengan mengunjungi sejumlah titik yang mjadi
pnilaian kebersihan antara lain, Puskesmas Kassi2, Tempat Pembuangan
Akhir (TPA Antang), Kelurahan Karanganyar dan SD Maccini Baru.
Walikota yang didampingi kadis Kebersihan, Muh Kasim, kadis LH
Burhanuddin, kadis kesehatan, kadis PU, AM Ansar, melaksanakan
kunjungan pertama di puskesmas kassi2.